head Modifikasi Mega Pro Low Rider merah extrem unik | modifmotif

modifikasi motor modifikasi mobil informasi otomotif

Friday, August 15, 2014

Modifikasi Mega Pro Low Rider merah extrem unik

Modifikasi Mega Pro Low Rider merah extrem unik - terbaru sekali ada dari modifmotif tentang Modifikasi Mega Pro Low Rider merah extrem unik.

MEGAPRO ’03 MANADO : TUBULISTIC TECHNO FIGHTER
MEGAPRO ’03 MANADO

Kembali membuktikan eksistensinya di ajang custom modif haluan ekstrim, gerai custom berplakat R1 Motor from Malalayang, Manado meluncurkan maskot ekstrim tergressnya berbasis Honda Megapro ceplokan ‘03.


“Pengen menegaskan lagi jika modifikator manado juga sanggup berunjuk ekstrim modify,” lugas Charles Wawalangi, sang empu Megapro. | tito

TECHNO FIGHTER
Secara lugas, tim kreatif R1 Motor berujar jika untuk maskot terbarunya, mereka rilis dengan mengunggah konsep Techno Fighter. Basis konsep street fighter yang dituang dengan bentukan tulang rangka en garis body bernuansa serba futuristic dibumbui teknologi konstruksi serta elektrik.

RANGKA TUBULAR CUSTOMBegitu muscular, rangka didesain anyar dengan merangkai pipa-pipa gas tubular berpenampang satu seperempat dim en tiga perempat dim yang diproses roll serta dikait kuat bermedia las listrik. Sepintas konstruksinya begitu rumit, namun jika diperhatikan lebih jeli ternyata cukup sederhana.

SINGLE SIDED ARM DAN FORKDongkrak tampilan techno, swing arm dikonstruksi single left sided dengan juga mengandalkan racikan pipa gas tubuar. Mengimbanginya, anjungan depan juga dikonstruksi dengan aplikasi fork cantilever bermodal bilah single right sided fork.

KAKI BURITAN SUPER LEBARBegitu ekstrim, kaki buritan digawangi lingkar kaki super lebar berprofil 300/35-18 cangkokan karet ban custom chopper. Memdiasinya, selingkar pelek almu racing lebar 9” dipasang dengan dikait mono arm. Penggeraknya mengusung pasangan pulley industri yang diputar  tiga buah V-Belt hasil transfer putaran out put dapur pacu.

PELEK DEPAN CUSTOMAMengompaki tampilan, lingkar pelek depan wajib dirupa sama dengan buritannya.. Hanya saja berhubung menggunakan karet ban profil 120/90-18, lebar pelek racing ini wajib dipersempit menjadi berukuran 3,5“ dengan penyempitan berproses bubut. Lantas pelek ini dipasang ke mono fork yang gerak beloknya mengandalkan rangkaian link.

ELECTRIC SUSPENSIOANNih dia inovasi unik yang wajib dijadikan sumber inspirasi teknologi electric suspension. Jika biasanya ground clearance diatur naik-turunnya menggunakan air suspension berbanderol mahal, tim R1 Motor mengakalinya dengan menggunakan sistim elektrik. Pilar sok buritan dipancangi motor listrik eks. penggerak antenna parabola yang mengait arm dan monosok. “Kudu mengubah konstruksi kumaran dynamo motornya biar lebih kuat menahan beban motor,” bisik Charles.

STANG FUTURISTIKTak cukup puas dengan tampilan rangka serta kaki-kaki futuristiknya, steering system juga disesuaikan. Stang didesain membentuk profil double U bar, dimana ujung luar stang ditekuk ke dalam mirip tanduk dan posisi handle rem serta kopling jadi terbalik.

BODY WORK SIMPLE FUTURISTIK Kunci penutup tongkrongan technonya direalisasi bareng pembentukan body work minimalis, hanya terdiri dari tail body, fuel tank, air intake serta kedok lampu. Tail body disetting meruncing, sementara itu fuel tank tampil simple berkonstruksi V tank menyambung air intake di posisi samping kanan-kirinya. Melengkapinya, kedok stang dikonsep techno bermata lampu proyektor.

FINISHING TECHNO RED FLATAksi penutup digelontor dengan membalut total all out body dengan warna merah maroon doft yang di sepanjang alurnya digores stripping kuning membentuk alur garis techno. Tak heran jika aura garang, modern en futuristik spontan terpancar di sosok tehno fighter van Manado ini.

SPEK MODIF:
MONOSOK DPN : YSS, MONOSOK BLK : KTC, REAR SEAT STABILIZER SET : Huben, BAN DPN : Swallow, BAN BLK : Avon Cobra, HEAD LAMP : Projector, KALIPER : Brembo, DISC : KTC, MASTER : KTC, FOOT REST : Nui Racing, V-BELT : Bando, MODIFIKATOR : R1 Motor, Malalayang, Manado (08525636000)



Modifikasi Mega Pro Low Rider merah extrem unik

sumber : ototrend.


  TAG : modif unik motor mobil, harga motor mobil terbaru, trik otomotif mobil motor

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Modifikasi Mega Pro Low Rider merah extrem unik