head Modifikasi Shogun 125 Air Brush style unik | modifmotif

modifikasi motor modifikasi mobil informasi otomotif

Saturday, August 16, 2014

Modifikasi Shogun 125 Air Brush style unik

Modifikasi Shogun 125 Air Brush style unik - terbarukan sekali ada dari modifmotif tentang motor modif kuning warna dari Modifikasi Shogun 125 Air Brush style unik.


SHOGUN 125 '04 JOGJA: JAPANESE MONEL REVOLUTION
JAPANESE MONEL REVOLUTION

Diam-diam menghanyutkan, itu lah kiasan yang tepat untuk Sabanano Kamiko. Sesepuh Remot Community chapter Jogjakarta ini begitu melepaskan hasrat modifnya kembali langsung berikan karya ciamik full trendsetter pada Suzuki Shogun 125 lansiran tahun 2004.

Dalam karyanya bersama rumah modif Endoek Ceploek Modified (ECM) Muntilan ini doi ambil konsep funky trans body dengan asesoris kuningan dan berfinishing Japanese Pop Art. | dnr

BODY WORKHanya dek bawah jok saja yang masih memakai milik Suzuki Shogun 125. Sekujur baju diganti dengan cover buritan vario Techno yang disambung ke tengah dengan fairing Blade. Di bagian dada aplikasi Suzuki Arashi yang ditanam headlamp X1. Naik ke atas batok stang Mio ditutup dengan cover stang Honda Beat. Ke bawah lagi dua bilah fairing Blade tadi disambung bagian depannya dengan cover Kawasaki AR.

KAKI-KAKIUnsur techno futuristik jelas terlihat pada aplikasi monosok prolink side dari Daytona yang terkoneksi dengan swingarm Yamaru. Untuk kaki depan USD Big Bike cukup menarik terpasang bersama tromol Trusty. Cakram buell di kaki depan dan kaki belakang sengaja memilih yang baut 6 titik dengan tujuan agar detailing aseso kuningan pada baut-bautnya makin kentara terliat.

ASESORISSalah satu ciri eksotis dari karya modifikasi bergenre funky ini terletak pada penampilan asesoris full kuningan, tak terkecuali pada handpad dan footstep. "Kalo monel sudah barang yang lumrah, aku pengen yang lebih mewah dan elegan lagi dengan bikin baut-baut dari bahan kuningan," jelas cowok bersapaan Miko ini.

Detailing baut-baut dan ring-ring baut kuningan ini memang sangat jelas terliat terutama pada sektor kaki-kaki. Yang makin menarik adalah pada detail braket almu kaliper PN Racing yang juga ditutup ulang dengan plat kuningan. Langkah aksi aplikasi asesoris full kuningan ini selaras dengan pilihan part-part variasi yang juga didominasi dengan warna kuning.

FINISHINGSemakin harmonis perjalanan modifikasi pada kuda besi ini saat pengerjaan cat mengambil warna dasar kuning. Selanjutnya trend airbrush pop art dengan culture Japanese digoreskan diatasnya. Unsur ilustrasi gadis Jepang dengan baju kimono-nya menjadi hiasan unik tersendiri pada karya modif ini.

SPEK MODIF:
SOKBEKER DPN: USD Big Bike, CAKRAM DPN/BLK: Buell 6 titik, SWINGARM: Yamaru, SOKBEKER BLK: Daytona, KALIPER: PN Racing, TROMOL DPN: Trusty, TROMOL BLK: ND Pro, PELEK DPN/BLK: TK 17", BAN DPN/BLK: Michellin 2.15-17 / 2.25-17, BODY COVER: Arashi, Blade, & Vario Techno, SPAKBOR DPN: Beat, SPAKBOR BLK: CS 1, OIL COOLER: Huricane, CDI: Rextor Monster, KNALPOT: Custom Mobil, HEADLAMP: Yamaha X1, STOPLAMP: Vario Techno, SIGN LAMP: LED, STANG: Mio, STEERING DUMP: KTC, GAS SPONTAN: KTC, AIR FILTER: Koso, CAT/CLEAR: Spies Hecker, MODIFIKATOR: Endoek Ceploek Modified (ECM), Muntilan, Magelang. (085 6294 8021).


Modifikasi Shogun 125 Air Brush style unik


sumber : ototrend.

  TAG : modif unik motor mobil, harga motor mobil terbaru, trik otomotif mobil motor

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Modifikasi Shogun 125 Air Brush style unik