head Modifikasi Supra X 125 techno unik merah putih | modifmotif

modifikasi motor modifikasi mobil informasi otomotif

Friday, August 15, 2014

Modifikasi Supra X 125 techno unik merah putih

Modifikasi Supra X 125 techno unik merah putih - terbarukan ada dari modifmotif tentang Modifikasi Supra X 125 techno unik merah putih.


SUPRA X125 '08 SOLO : 125R TECHNO MASTERPIECE
TECHNO MASTERPIECE

Begitu suka bereksperimen desain motor konsep futuristik, Timotius Michael Budiyana akhirnya menambatkan sebuah konsep istimewa pada sesosok Honda Supra X125 yang dijadikan korban tuangan ide liarnya. "Aku realisasi bareng squad Bree Custom Solo agar ide ini bisa tertuang sempurna sebagai sebuah master piece custom," lugas warga Jl.Gading Permai Raya II AZ-42, Solo Baru ini. | tito

TRANSBODY SPORTYPenegasan konsep, secara garis  besar dirilis keren dengan aksi transbody berbasis sport bike, dimana dari anjungan muka hingga buritan dikomposisi apik dari dua basis motor varian sport papan atas negeri, yakni CBR dan Ninja. "Namun over all hasil akhirnya tetap berkonsep bebek," tegas Michael.

KAKI-KAKI MACHOPasangan kaki-kaki jelas wajib dipolah macho. Diracik dari dua lingkar pelek almu, dimana sisi depan mencangkok pelek variasi almu palang bertapak lebar dengan modifikasi berciet cakram dobel. Sementara itu buritannya dipolah ekstrim bareng cangkokan pelek almu racing jarahan mobil yang dikalungi karet ban profil 180.

SWING ARM ASSYMETRICMengekang lingkar buritan gambotnya, sebidang swing arm diracik handmade. Didesain futuristik dengan sudut body tajam asimetris yang lantas dikombo suspensi buritan futuristik pula. "Aku pancang sepasang suspensi up side down berposisi rebah ala prolink dengan memanfaatkan rangkaian tuas dan link," tegasnya.

FRONT BODY CBR STYLEMerefresh aerodinamika depan, sebidang head lamp CBR 250 berlampu proyektor ditanam di fairing custom berbahan fiber. Disambung dengan side fairing yang makin futuristik kala disambung air scoop. Area setang juga diseimbangkan dengan ditancapi setang jarahan X-1 Thailand.

TAIL BODY CUSTOM NINJABasisnya, tail body dibikin dari hasil pengembangan tail body N250R, namun dengan gubahan signifikan sehingga mampu ditampilkan lebih sporty, apalagi kala digantungi sepasang exhaust ala undertail. Makin keren, area seater hanya dipasangi sebidang single seat dengan ujung depan ditanami fuel tank caps.

FINISHING SIMPLESimple namun tegas mengekspose garis body. Inilah ungkapan pas buat pemilihan warna putih-merah pada sekujur body-nya. Dengan warna dominan putih yang sedikit dipermanis grafis merah, garis body tajam futuristiknya jelas spontan terlihat dari ujung ke ujung. Menegaskan konsep liar yang begitu sesuai dengan selera Michael.


SPEK MODIF :FORK : Custom Kondom USD, DISC : Brembo, MASTER-KALIPER : Nissin, PELEK : RGV & Custom Eks.Mobil, BAN : Corsa 140/70-17 & Battlax 180/60-17, KNALPOT : Undertail Nobi, FOOT REST : TJR, STABILIZER : Ride It, PAINTER : Gondrong Paint, Baki-Sukoharjo, MODIFIKATOR : Bree Custom, Padoan Suruni, Sawahan-Solo (085642192001/085728777411), OWNER : Michael (08988831050)


Modifikasi Supra X 125 techno unik merah putih

sumber : ototrend.

 TAG : modif unik motor mobil, harga motor mobil terbaru, trik otomotif mobil motor

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Modifikasi Supra X 125 techno unik merah putih